Simbol-simbol Madinah

Gunung 'Ayr

Sekilas Info:

Gunung 'Ayr adalah salah satu gunung paling menonjol di kota Madinah dan dianggap sebagai salah satu situs terpenting yang terletak di selatan kota Madinah. Nabi Muhammad

Shallallahu alaihi wasallam

menjadikannya sebagai salah satu batas kota suci Madinah Al-Munawwarah.

Kisah tentang Gunung 'Air:

Gunung 'Ayr adalah salah satu gunung terbesar di kota Madinah. Nabi Muhammad

Shallallahu alaihi wasallam

menjadikannya sebagai penanda batas kota suci Madinah di bagian selatan. Ini adalah salah satu dari dua gunung yang disebutkan oleh beliau dalam sabdanya: “Ya Allah, Ibrahim memuliakan Makkah dan menjadikannya sebagai tempat suci. Dan aku menjadikan kota Madinah sebagai kota suci di antara kedua puncaknya (yaitu: dua gunungnya).”

Nabi Muhammad

Shallallahu alaihi wasallam

melewati sebelah timur gunung ini ketika hijrah dari Makkah ke Madinah.

Urgensi Gunung Ini:

Urgensi Gunung 'Ayr karena ia merupakan salah satu batas kota suci Madinah. Nabi Muhammad

Shallallahu alaihi wasallam

menjadikannya sebagai batas selatan kota Madinah. Dengan melewati gunung ini, seseorang berarti telah keluar dari kota suci, dan halal baginya untuk melakukan hal-hal yang dilarang untuk dilakukan di dalam kota suci.

Selain itu, di kaki gunung bagian barat terdapat Masjid Miqat Dzul Hulaifah, yang dianggap sebagai salah satu batas untuk melakukan ihram haji dan umrah bagi warga kota Madinah dan yang melewatinya. Di sebelah baratnya, terdapat Lembah Al-Aqiq yang diberkahi, sebagaimana disebutkan dalam hadits-hadits Nabi

Shallallahu alaihi wasallam

.

Lokasinya:

Gunung besar ini terletak di sebelah barat daya kota Madinah Al-Munawwarah dan di sebelah timur Lembah Al-Aqiq dekat Dzul Hulaifah. Titik terdekat gunung ini berjarak sekitar 7 kilometer dari Masjid Nabawi. Gunung ini dapat dicapai melalui jalan cabang Al-Hijrah.